Preview
Spesifikasi dan Harga Smartphone HTC One M9 - Cocok untuk Selfie - HTC mengeluarkan smartphOne barunya yang dijadwalkan akan mengikuti ajang Mobile World Congress (MWC) 2015 di Barcelona pada 1 maret 2015. Varian baru HTC ini diberi nama HTC One M9. SmartphOne ini ditujukan untuk menarik pangsa pasar high-end.Dimensi yang dimiliki HTC One M9 sebesar 144,3 x 69,4 x 9,6mm dengan berat 157,5 gram. Layar yang dimilikinya berteknologi full HD sebesar 5,0 inch beresolusi 1920x1080 pixel dengan kerapatan cahaya 441 ppi. Smartphone ini berbahan dasar metal uni-body yang membuatnya tampak elegan dan layarnya sudah dilindungi oleh anti gores corning Gorilla Glass 4. HTC One M9 memiliki tiga varian warna yaitu hitam silver gold dan gold.
Dapur pacu yang terdapat di HTC One M9 menggunakan prosesor Octa Core 64 bit (2,0 Ghz Quad-Core ARM Cortex-A57 dan 1,5 GHZ Quad-core ARM Cortex-A53) chipset Qualcomm Snapdragon 810, OS Android v5,0 Lollipop dengan kombinasi HTC sense 7 UI, GPU Adreno 420, RAM 3 GB, Kapasitas penyimpanan internal 32 GB, dan kapasitas penyimpanan eksternalnya hingga 128 GB.
Di sektor kamera HTC One M9 memiliki dua buah kamera. Kamera belakangnya berkekuatan 20,7 MB beresolusi 5248x3936 pixels teknologi IOS dengan fitur AF (Auto Focus), dual LED Flash, Geo-Tagging, Face and Smile Detection, HDR, dan panorama. Kamera depannya berkekuatan 4 MP dengan teknologi UltraPixel. Perekaman videonya beresolusi 2160@30fps.
Konektifitas yang terdapat pada HTC One M9 meliputi 2G, GSM, GPRS, EDGE, 3G, HSDPA, HSUPA, 4G Lite, Wifi direct, DLNA, Hotspot, Bluetooth 4,1, NFC, GPS, GLONASS, Wireless Broad-com BCM4356, dan microUSB v2,0.
Kamera depan 4MB pixels (cocok untuk selfie)
Di Segi multimedia, HTC One M9 memiliki teknologi Stereo BoomSound milik Dolby. Teknologi Stereo Boom Sound yang terdapat pada smartphone ini menghasilkan suara lebih menggelar dan lebih jernih. Teknologi Stereo Boom-Sound juga terdapat pada varian HTC lainnya, akni HTC Desire 826.
Kapasitas baterai yang dimiliki HTC One M9 sebesar Li-Po 2840 mAh. Smartphone ini diperkirakan akan dibanderol dengan kisaran harga sebesar Rp. 8.000.0000 sampai dengan Rp. 9.000.000.
Nah, itu dia informasi tentang Spesifikasi dan Harga Smartphone HTC One M9 - Kamera Depan 4 MB Cocok untuk Selfie. Apakah kamu mau membelinya? Keren banget tuh Smartphonenya.
[gallery type="slideshow" link="none" ids="233,232,231,229,225,226,228,224,223,222,221,218,220,215,214,213,209,210,211,212,208,207,202,203,204,205"]